3 Tips Menjaga Kesehatan Usus

ilustrasi usus

Usus sangat berperan penting dalam keseharian anda, usus yang setiap hari dan selalu dilewati oleh makanan yang anda makan dapat terkena kanker usus jika anda banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak, minyak, dan zat-zat pengawet lain. Namun anda tak usah khawatir, kami akan membahas tentang bagaimana menjaga kesehatan usus pada artikel ini. Berikut 3 Tips menjaga kesehatan usus :

1. Konsumsi Makanan Yang Segar
Makanan yang segar dan tentunya tanpa mengandung zat pengawet sangatlah berperan penting dalam menjaga kesehatan usus anda. Karena itu anda harus memastikan bahwa setiap hari menu yang anda buat harus berasal dari bahan-bahan makanan yang segar dan tanpa zat pengawet.

2. Makanlah Makanan Berbakteri Probiotik
Bakteri Probiotik dapat menjaga kesehatan usus anda, karena bakteri probiotik dapat membantu meningkatkan pertumbuhan bakteri baik didalam usus. Jadi pastikan satu hari sekali seperti yakult dan produk-produk lainnya yang mengandung bakteri probiotik.

3. Makan Sedikit dan Jangan Berlebihan
Makan yang berlebihan dapat menyebabkan usus bekerja lebih keras, dan tentunya hal itu sangatlah tidak baik untuk usus anda. Maka dari itu makanlah dengan porsi yang cukup atau sedikit namun lakukan dengan sering, itu akan membantu usus anda tetap sehat dan juga bersih.

Bukankan menjaga kesehatan usus sangat mudah untuk dilakukan dikeseharian anda? tunggu apa lagi, lakukanlah tips-tips diatas dan insya Allah usus anda akan sehat dan bersih. Jika kita bisa mencegah suatu penyakit, kenapa kita menunggu untuk mengobatinya? Salam sehat untuk anda, terimakasih telah berkunjung.
Previous
Next Post »